"Free Woman": Lagu self-empowerment dari album Lady Gaga "Chromatica"

Banyak hal mengejutkan di album Chromatica yang dirilis pertengahan tahun 2020. Lady Gaga menyuguhkan beat yang mengingatkan dengan nuansa disko tahun 80-90an. Dengan sentuhan Eurodance di track-nya, Chromatica menjadi satu paket penyemangat di tengah pandemi Covid-19. Namun, yang juga menarik perhatian adalah lirik lagu-lagu di album Chromatica yang penuh dengan pesan penyemangat, kesetaraan gender dan pastinya selebrasi. Salah satunya adalah lagu yang berjudul Free Woman.

Track kelima dari Chromatica ini memiliki lirik yang menekankan kebebasan akan beban berat dan rasa percaya diri. Menurut Lady Gaga lagu ini berkisah tentang perjalanannya melewati masa sulit ketika mengalami pelecehan seksual. Ia menyatakan

"Saya mengalami pelecehan seksual oleh seorang produser musik. (Kejadian) itu memperburuk pendapat saya tentang kehidupan, pendapat tentang dunia, pendapat tentang industri (musik), apa yang saya miliki untuk berdamai dan melewati ini semua sampai pada titik saya berada sekarang. Saya harus menerimanya. Dan ketika saya akhirnya bisa merayakannya, saya berkata, "Tahu nggak sih? Saya tidak akan bilang kalau saya itu penyintas atau seorang korban kekerasan seksual. Saya hanya seorang yang bebas yang telah melewati kejadian-kejadian yang sangat buruk."

Baris pertama

"I walk the downtown, hear my sound"

Memiliki arti saat dia melewati masa-masa tidak mudah. Dan hanya dia yang tahu. Dia mencoba memahami dirinya. 


Bagian yang paling saya suka adalah di chorus:

"I'm not nothing without a steady hand
I'm not nothing unless I know I care
I'm still something if I don't got a man
I'm a free woman"

Apapun yang terjadi (dengan diri), rasa yakin dan self-esteem lah yang akan menguatkan diri kita sendiri. Apalagi pada bagian "If I don't get a man" yang menyiratkan untuk tidak bergantung pada bersama dengan seseorang, bahwa hubungan itu tidak semata-mata sebagai kekasih yang bisa membuat kita hampa tanpanya. 

Yang saya suka selanjutnya adalah saat ia menyanyikan bagian

"This is the dancefloor I fought for
Ain't hard, that's what I'm living for"

Yang menurut saya bukti integritas Lady Gaga dan dedikasinya kepada musik dan cita-cita (hal-hal besar) yang ingin ia wujudkan melalui musik. Apapun yang telah terjadi yang menimpanya selama berkarir. Ini berlanjut pada bagian

"We own the downtown, hear our sound"

Dukungan dan solidaritas yang akhirnya bisa saling menguatkan. Lagu ini meskipun berjudul Free Woman tapi maksud lagu ini universal dan pastinya lintas gender. Dengan beat club era 90an, pesan positif lagu ini dapat tersampaikan dengan nuansa selebrasi. Penekanan I'm a free woman dan repetitif di bagian akhir lagu seakan berkata "bangga telah dapat melewatinya."






Referensi:
"The Powerful Reason Why Lady Gaga Won't Call Herself A "Survivor Of Sexual Assault""
https://www.vogue.co.uk/news/article/lady-gaga-sexual-assault
Share:

0 Post a Comment:

Posting Komentar